PENCARIAN TOPIK

Jumat, 28 Januari 2011

ANDAKAH PEMILIK MOBIL AVANZA-XENIA ? MARI OPTIMALKAN KERJA AC MOBIL ANDA

Di zaman modern sekarang ini fungsi ac sangatlah penting, terutama di musim keamarau. Kondisi ini diperparah jikalau kita terjebak macet yang panjang. Bagi mereka yang memiliki mobil rakyat sekelas avanza-xenia, masih harus merasakan gimana panasnya gurun sahara.
                Mengapa hal itu bisa terjadi? Tiadalah hati ini ingin merendahkan mobil sekelas avanza-xenia (mobil ane xenia juga loh). Hakikatnya, mobil jenis ini telah menggunakan mesin yang canggih di kelasnya, yaitu vvti. Hanya, mungkin karena pertimbangan nilai jual, maka komponen lainnya yang di ‘downgrade’.  Salah satunya adalah tebal plat body. Tebalnya hanya berkisar 0,7 mm (bayangkan kalau mobil setebal itu, apa bedanya ya  dengan kaleng?. Di samping itu, sistem isolator panas dan peredam bunyi dibuat dan dipasang apa adanya. Ada lagi yang hampir terlewatkan, yaitu jalur pipa-pipa ac berdekatan dengan manifold exhaust. Keadaan ini akan mengurangi kerja ac mobil anda. Dan, yang paling penting  adalah adanya tipe keluaran tertentu yang belum menggunakan gril pelindung kondenser ac di bumper depan. Jika mobil anda melewati jalanan berbatu, kerikil-kerikil kecil dapat menghantam kondenser ac yang letaknya tepat di depan radiator.
 Yah, mau diapa lagi, terimalah nasib ini apa adanya (TNI AD), namanya juga mobil rakyat. Tapi, jangan kecil hati, aku ada beberapa tip untuk mensiasati  keadaan di atas. Berminat ? Lets go on.
                Untuk gril pada bumper, anda bisa  coba menanyakan ke dealer resmi, mungkin mereka punya stoknya. Pernah aku tanyakan ke asesoris mobil, mereka tidak ada persediaan. Tapi, bagi mereka yang sulit memperolehnya atau mau berhemat budget, boleh mencoba yang satu ini. Anda cukup bercapek ria sedikit. Bukalah dengan hati-hati bumper depan mobil anda. Lalu siapkan rang nyamuk yang dapat anda peroleh di toko-toko bahan bangunan. Anda dapat memberi  warna sesuai dengan selera anda. Lalu, buatlah lubang drill pada bumper sebagai tempat cantolan rang nyamuk tadi. Sebagai pengikatnya anda dapat menggunakan kawat, tetapi sebaiknya ‘cable tie’ pengikat kabel mengingat tak akan berkarat dan dapat menyesuaikan dengan warna pilihan anda. Adapun hasilnya,  dapat anda lihat pada gambar berikut. Selanjutnya, anda tak perlu lagi takut melibas  jalan berbatu.

                Berkenaan dengan sistem pendingin udara, kita mulai dari atap. Ini bagain yang tersulit, mengapa?. Kalau anda tidak berhati-hati, dapat merobek pelapis atap anda yang harganya lumayan mahal. Kalau anda ragu,  anda bisa bawa ke asesoris mobil agar diberi pelapis atap, ongkosnya lumayan bersar sekitar 1 jutaan. Tapi bagi yang suka utak atik, anda hanya memerlukan biaya sekitar 500an. Fungsi pelapis ini akan mengurangi teriknya panas  dari atas sekaligus meredam suara. Pernahkah anda memperhatikan betapa bisingnya mobil anda ketika diterpa hujan deras ? Adapun cara pemasangan peredam tersebut aku tak bisa paparkan disini, bukan karena rahasia dapur tapi tak sempat membuat doukmentasinnya.Kalau berminat silahkan kontak langsung aja.
                Langkah berikutnya,mari kita melapisi pipa-pipa ac yang letaknya berdekatan dengan manifold exhaust. Caranya mudah, anda cukup mempersiapkan aluminium foil, lakban aluminium foil yang biasa dijual di toko-toko buku (Agung juga ada), selang karet sesuai dengan diameter pipa-pipa ac . Mula-mula anda belah membujur selang karet tadi. Lalu, bungkus pipa-pipa ac dengan selang tersebut. Setelah itu, bungkus dengan aluminum foil. Dan, bagian terluar anda rekatkan dengan lakban aluminium foil. Kalau agak sulit, selang karet tadi dapat anda bungkus langsung dengan lakban alumnum foil atau tidak usah menggunakan kedua-duanya (selang dan aluminum foil)  tapi langsung dibungkus saja dengan lakban aluminium foil. Mau lihat hasilnya, ada pada gambar berikut ini.
                Masih kurang puas ? coba yang satu ini lagi,kalau anda berani. Bukalah dash board mobil anda. Setelah tersingkap, anda dapat mengeluarkan pipa-pipa sistem penyaluran udara yang telah didinginkan oleh evaporator. Lapisi ke semua bagian tersebut dengan  aluminum foil dan rekatkan dengan lakban aluminium foil.  Dan, jangan lupa juga melapisi bagian bawah dash board dengan peredam panas dan suara. Agar panas dari sinar matahari yang melewati  kaca dapat dikurangi( lih gambar).





Berminat ? selamat mencoba.
Sebagai penutup, berikut tips perawatan rutin ac mobil:
1.       Sewaktu anda mencuci mobil, semprotlah kondenser ac dengan air bertekanan melewat gril. Ini dilakukan untuk membuang semua kotoran yang melekat pada kisi-kisi kondenser. Kalau kondisinya sangat kotor akan mengurangi kerja kondenser. Dan,  pada akhirnya  akan memperberat kerja motor ac. Jika motor ac anda ngadat dan minta ganti, maka anda harus merogoh kocek lebih dalam lagi (harganya jutaan rupiah bro).
2.       Rutinlah pula membersihkan kipas ac yang letaknya di bawah dash board penumpang. Bukalah dengan hati-hati dan bersihkan dengan menggunakan kuas atau sedot dengan ‘vacuum cleaner’.
Wassalam, semoga berguna.     

Tidak ada komentar:

Posting Komentar